DIY Pool Cooler Ini Tercipta Bagi Kamu yang Mencintai Kemewahan
By • Tuesday, 28 November 2017
Tags : / /

Banyak yang ingin mencicipi kemewahan dari menikmati bir sembari bersantai mengambang di atas air berkaporit (baca: kolam renang). Namun sedikit rencana mewah tersebut berjalan dengan lancar karena beberapa faktor. Salah satunya berkaitan erat dengan suhu kaleng atau botol bir yang naik dengan drastis. Worry not, milennials in distress. Buat kamu yang ingin mencicipi asiknya menyesap bir dingin di kolam renang bisa membuat sendiri pendingin kolam atau DIY Pool Cooler berkat The Kitchn.

Pemberdayaan yang sangat apik dari The Kitchenn ini merupakan pilihan mudah dan murah daripada piranti pendingin mengapung lainnya yang tersedia di pasaran. DIY pool cooler ini memastikan seseorang tidak merana karena harus bolak balik keluar kolam renang hanya untuk mengambil bir baru yang dingin.

Yang kamu butuhkan hanya gabus busa dan tupperware besar yang sudah tidak lagi digunakan. Potong gabus busa, belah, dan pasangkan di sisi-sisi tupperware. Setelahnya, kamu tinggal memasukan beberapa pecahan es batu. Voila! Sebuah piranti pendingin sederhana nan jenius dapat kamu manfaatkan tanpa perlu meronggoh kocek besar.

Sediakan gabus busa. Potong dan belah sesuai dengan ukuran tupperware.

Pasangkan gabus busa yang telah dibelah di sisian tupperware.

Setelah semuanya terpasang, masukan es batu di dalam DIY cooler ini.

Nikmati kemewahan menikmati bir dingin di kolam renang tanpa harus beranjak dari tempatmu mengapung, guys!

Share DIY asik ini biar teman-teman sesama pecinta kemewahan ngebir di kolam renang tidak perlu pusing lagi!

LR

Via : The Kitchn

Share this :