Penikmat Bir Membuat Bir Penghormatan bagi Astrofisikawan Neil deGrasse Tyson
By • Wednesday, 14 June 2017
Tags : /

Kalau kamu pernah berpikir bagaimana rasanya ilmu pengetahuan, maka kamu sekarang telah mendapatkan jawabannya: bir berjenis white ale dengan rasa lemongrass (sereh) dan coriander (ketumbar). Itulah beberapa bahan pembuat yang secara khusus dipilih oleh Asheville, NC’s Asheville Brewing Company demi menyenangkan indera pengecap Neil deGrasse Tyson seperti yang dikutip dari Refinery29.

Bagi yang belum akrab dengan nama tersebut, Neil deGrasse Tyson merupakan seorang astrofisikawan, penulis dan juru bicara ilmu pengetahuan. Ruang lingkup pekerjaan deGrasse Tyson kurang lebih menganalisa film fikis ilmiah  atau meramalkan masa depan umat manusia. Saat ia tidak melakukan apa yang biasa dilakukannya, astrofisikawan ini menikmati segelas bir dingin. Ia menikmati bir lokal, bir Belgia, weissbier Jerman, dan Blue Moon.

Sering melihat meme seperti ini? Yup, inilah dia Neil deGrasse Tyson.

Maka dengan pengetahuan itu, Asheville Brewing Company membuat “sebuah bir bergaya America yang mengambil tradisi bir putih Belgia, digodok dengan malt Jerman, ragi Belgia, dan hop Galaxy yang kering.” Galaxy sendiri merupakan hop dengan rasa sitrus dan markisa.

Bir ini dirilis pada hari Selasa, 13 Juni dan bertepatan dengan seminar oleh deGrasse Tyson di Asheville’s Thomas Wolfe Auditorium. Para penduduk lokal akan mendapatkan ale berkonten alkohol 5.5 persen ABV dalam gelas draft atau botol berkapasitas 22 oz. Hasil dari penjualan bir ini akan didonasikan ke Asheville Museum of Science.

 

LR

Via : Refinery29

Share this :