Welcome, San Miguel Cerveza Negra!
By • Wednesday, 22 March 2017

Setiap bidang pekerjaan pasti memiliki hak khusus yang didapatkan oleh para pelakunya. Katakanlah kamu seorang jurnalis musik dengan integritas yang cukup dihormati di kalangan pelaku industri musik, tentu benefit yang kamu dapatkan sebanding dengan apa yang kamu kerjakan. Bisa mendapatkan cd-cd promo dari band-band kesukaanmu hingga nonton konser band-band luar/dalam negeri dengan akses yang tidak terbatas.

Demikian juga dengan kami di Beergembira hehe. Privilege yang kami dapatkan dari menjalankan situs kesayangan kita-kita ini salah satunya adalah mendapatkan undangan untuk datang dan mencicipi produk bir yang akan rilis atau diproduksi di Indonesia, atau bahasa kerennya beer tasting. Bicara mengenai beer tasting berarti akan ada banyak stok bir yang bisa kami cicipi sepanjang malam tersebut. Menyenangkan? Oh jelas!

Tepat satu minggu lalu, kami mendapatkan sebuah undangan untuk perilisan produk bir baru dari PT Delta Djakarta yang dinamakan San Miguel Cerveza Negra. Yup, kalian tentu sudah tidak asing lagi dengan brand dari San Miguel. Produk terbaru yang diluncurkan ini merupakan salah satu varian dari keluarga San Miguel. PT Delta Djakarta, yang mulai beroperasi di Indonesia sejak tahun 1932, sudah memproduksi setidaknya delapan jenis produk minuman seperti Anker Beer yang sangat terkenal itu, Carlsberg, Sodaku, dan San Miguel tentunya.

San Miguel Cerveza Negra sendiri sebelumnya sudah pernah diperkenalkan tahun 2016 lalu di sebuah event yang dilangsungkan di Hard Rock Café Jakarta. Namun saat itu kemasannya masih dalam bentuk barrel dan belum tersedia secara umum. Saat ini, bir tersebut sudah bisa kamu dapatkan di toko-toko yang menjual minuman beralkohol dalam bentuk botol.

Jika melihat tampilannya, tentu orang akan berasumsi kalau San Miguel Cerveza Negra ini adalah bir dari keluarga stout. Terlihat sama-sama hitam memang, namun sekali lagi, Cerveza Negra bukan lah stout beer melainkan bir lager berwarna gelap dengan aroma khas yang manis dari sebuket malt hitam yang memberikan cita rasa menakjubkan serta disajikan dengan busa yang lembut yang merepresentasikan bir dengan cita rasa tinggi.

Produk ini menggunakan bahan import yang di-brew secara lokal dan menghasilkan sensasi rasa karamel dan kopi yang misterius, dengan sentuhan butterscotch, namun dengan pasti memberikan pengalaman cita rasa nikmat yang tak terduga.

Buat kamu yang masih penasaran dengan San Miguel Cerveza Negra, bir ini sudah tersedia di kota-kota besar Indonesia seperti Jakarta, Bandung, dan Bali, baik itu dalam kemasan botol, kaleng, maupun draught dengan kandungan alkohol sebesar 4,9%.

 

 

 

Share this :