Begini Cara Menikmati Bir Terbaik Ala Corona!
By • Wednesday, 28 March 2018

Yaps! Corona, salah satu bir yang sangat familiar sekali dengan sensasi keseruan suasana pantai dan bir orang meksiko berkat storytelling dari Fernandez yang merupakan seorang brilian pendiri perusahaan bir ini. Corona juga telah menjadi brand nomor 1 terbanyak mengimport bir terbaik ke Amerika menurut laporan dari Forbes mengenai “The World’s Most Valuable Brand’s”.

Beberapa orang mungkin memiliki pemikiran bahwa apapun caranya tidak ada yang salah dari menikmati bir. Hei! Tapi apa salahnya kan untuk menikmati minuman ciptaan para dewi ini dengan mengikuti beberapa tips agar dapetin rasa nikmat tingkat dewa pula? Nah, di bawah ini beberapa seni menikmati la cerveza mas fina alias bir Corona ini!

Akan Sangat Nikmat Jika Kamu Simpan Corona Dalam suhu 11-15 Celcius!

Kamu bisa menyimpannya dalam freezer atau cooler milikmu. Untuk mendinginkannya berdasarkan metode terbaik terhadap temperature bir, cukup dinginkan dalam waktu 30 menit. Jangan lebih ya! Bir yang terlalu dingin juga malah bisa merusak cita rasa alami birmu.

Hidangkan Dalam Batu Es!

“Ice cold is the best way to enjoy Corona!” ucap salah satu juru bicara Corona. Secara teknis mungkin dinikmati dengan suhu 0 – -6 derajat.

Lebih Nikmat Disesap Langsung Dari Botol 

Corona secara luas tersedia dalam bentuk kemasan botol dan kaleng. Yang unik dari Corona jika pada umumnya botol bir berwarna hijau atau cokelat bertujuan melindungi terkena cahaya langsung yang dapat mengubah kualitas bir, Corona malah menciptakan botol bir transparan yang bertujuan membuat para pencinta bir teringat cerahnya air di tepi pantai! Menyiasati botol bening, agar kualitasnya tidak berubah ketika terkena cahaya, Corona melakukan pengolahan khusus pada hop-nya sehingga meski di bawah sinar matahari pun tidak akan mengubah rasanya. Maka atas usaha mulia dari pendiri Corona, Corona menyarankan menikmati bir ini langsung dari botolnya! Yassss

Tambahkan Jeruk Nipis!

Di Meksiko terdapat kebiasaan untuk memasukkan garam, lemon atau jeruk nipis ke dalam alkohol untuk mengurangi efek dehidrasi pada tubuh. Karena itu, Corona memasukkan jeruk nipis ke dalam birnya. Dan botol Corona yang ditancapkan jeruk nipis dikenal sebagai simbol bersantai!

Nikmatilah Saat Bersantai!

Selain Corona, memposisikan birnya sebagai bir orang meksiko, Corona juga membuat konsep birnya “bir yang diminum saat senggang”.

Pada intinya, setiap bir punya cara ajaibnya masing-masing untuk dinikmati. Selain budaya dan kebiasaan, hal tersebut juga bisa masuk ke dalam strategi pemasaran dari produk bir itu sendiri. Kalau kamu, punya ritual tersendirikah saat menikmati minuman keemasan satu ini?

SC

Via : Vinepair

Share this :