Butuh yang Seger? Kenapa Nggak Coba Radler?
By • Tuesday, 8 January 2019
Tags : / / / / / /

Penikmat bir pasti sudah nggak asing dong sama yang namanya radler. Bir yang menghamparkan rasa jeruk segar, bersoda, dan beralkohol rendah ini banyak digemari oleh siapapun. Cocok nih buat kamu yang suka bir dengan karakter rasa yang ringan dan menyegarkan namun tidak terlalu manis.

Namun apa kalian sudah tahu mengenai sejarah radler? Singkatnya, radler merupakan bir berjenis lager yang dicampur dengan buah-buahan segar seperti jeruk. Radler dikenal dengan kandungan alkoholnya yang rendah.

Radler sendiri mempunyai sejarah yang unik lho! Radler merupakan bahasa Jerman yang berarti pengendara sepeda. Kenapa dinamakan radler? Apa hubungannya dengan pesepeda?

Singkat cerita, sekitar tahun 1920 ada seorang bartender yang bernama Franz Kugler. Ia sempat kuwalahan menangani pesanan bir yang cukup banyak dari para pesepeda yang mampir di bar miliknya.

Untuk memenuhi permintaan bir, Kugler tidak kehabisan akal. Agar bir yang ia sajikan cukup, ia mencampur bir jenis lager dengan soda lemon. Itulah sejarah singkat mengenai bagaimana radler lahir.

Sebagai orang Indonesia pastinya kita sudah akrab dengan hangatnya matahari yang bersinar hampir setiap hari. Nah, bir jenis radler yang menyegarkan ini cocok lho disesap pada saat cuaca panas.

Di Indonesia sendiri nggak sulit kok untuk mendapatkan radler, kamu bisa beli di supermarket yang biasa kamu kunjungi. Selain itu ada lagi beberapa jenis radler yang hits. Kira-kira apa saja ya? Yuk simak!

#1 Peach Beerllini Radler by Left Hand Brewing Co.

Dengan kandungan alkohol yang rendah yaitu 4,1% dan diracik menggunakan buah persik segar, tentu kamu nggak bisa nolak bir ini. Saat kamu hirup aromanya, karakter buah persik yang segar akan langsung terpancar. Meskipun memiliki cita rasa cukup kuat, rasa asam pada bir ini tidak mendominasi. Dijamin bir ini bisa membuatmu kembali segar!

#2 Ginger Lemon Radler by Boulevard Brewing Co.

Bir yang diracik dengan menggunakan jahe, sari lemon dan soda ini memiliki karakter rasa jahe yang menonjol namun tidak mendominasi. Bahkan rasa segar dari lemon sesekali muncul dan cita rasa malt pada bir ini juga seimbang. Nggak akan nyesel deh menenggak bir yang mengandung alkohol sebesar 4,1% ini.

#3 Big Shark Lemon Radler by Urban Chestnut Brewing Co.

Ketika menyesap bir ini, aroma asam dari lemon akan menyelimuti indra penciuman kamu. Selain aroma yang membangkitkan selera, karakter lemon yang segar juga cukup menonjol pada bir beralkohol sebesar 4,2% ini.

#4 SPF 50/50 by Red Hare Brewing Co.

Bir jenis IPR atau India Pale Radler ini memiliki cita rasa yang hoppy dan agak pahit khas pale ale. Selain itu, karakter rasa hops yang pahit juga diimbangi dengan baik oleh cita rasa jeruk bali. Bir dengan kadar alkohol sebesar 4,2% ini sangat mengutamakan keseimbangan rasa.

#5 Cage Radler by Victory Brewing Co.

Bir ini memiliki karakter rasa yang ringan, bahkan saking ringannya seperti menyesap es lemon lembut dengan karbonasi yang ringan dan sentuhan rasa malt. Selain itu kandungan alkohol pada bir ini juga rendah yaitu hanya 3%. The point is, this beer is really easy to drink!

Kalau menurut kamu, bir-bir segar tersebut cocoknya ditemani dengan hidangan seperti apa? Share pendapat kamu di kolom komentar ya! Cheers!

RY

Via: Food&Wine

Share this :