Bir Pertama Di Inggris Ditemukan?
By • Friday, 10 January 2020
Tags : / / /

Sebuah temuan tak terduga menjadi bahan pembicaraan baru-baru ini di Inggris Raya. Para pekerja yang sedang memperbaiki jalan diduga tanpa sengaja menemukan tanda-tanda keberadaan bir paling awal, yang dapat ditelusuri hingga lebih dari 2.000 tahun.

Para ahli dikabarkan menemukan tanda-tanda racikan bir dari zaman besi yang berlokasi pada sebuah proyek perbaikan jalan A14 antara Cambridge dan Huntington. Dipercaya bahwa penemuan berakar hingga tahun 400 sebelum masehi.

A14 adalah jalan utama di Inggris, membentang 204 mil (204 km) dari Pelabuhan Felixstowe, Suffolk ke ujung baratnya di persimpangan Catthorpe; persimpangan utama di ujung selatan M6 dan persimpangan 19 dari M1 di Leicestershire.

Lara Gonzalez, seorang pakar arkeobotani mengatakan bahwa temuan ini sangat menggembirakan. Dikabarkan bahwa temuan tersebut berupa fragmen residu hangus dari proses pembuatan bir.

Gonzalez menuturkan bahwa hasil pengamatannya melalui mikroskop memperlihatkan fragmen-fragmen kecil yang memperlihatkan struktur mikro yang terlihat berubah akibat proses fermentasi dan gelembung udara yang biasa ditemui dalam proses peracikan yaitu menumbuk dan merebus.

Ia juga mengatakan bahwa fragmen-fragmen tersebut serupa dengan roti, namun memperlihatkan jejak proses fermentasi dan mengandung serpihan gandum dan dedak.

Hal ini pun dipertegas oleh pernyataan seorang pakar arkeologi, Dr. Steve Sherlock, yang menuturkan bahwa masyarakat zaman dahulu memang sudah menggunakan proses pembuatan bir untuk menjernihkan air dan menciptakan sumber hidrasi yang aman.

Jadi buat kamu yang mungkin pernah menemui hal yang sama, jangan langsung dibuang atau dihancurkan, siapa tahu itu penemuan bersejarah!

Via: BBC

 

Share this :