Kolaborasi The Bruery Dengan Brooke Williamson
By • Sunday, 4 March 2018

Popularitas yang dimiliki oleh bir membuat banyak orang tidak takut untuk terjun ke dalam bisnis ini, yang tentunya memiliki kualitas terbaik. Seperti yang dilakukan oleh pemilik restoran di Amerika Serikat, Brooke Williamson, yang melakukan kolaborasi dengan salah satu produsen craft beer independen, The Bruery.

Pemilik Playa Provisions sekaligus pemenang Top Chef musim ke 14 ini mengaku, kolaborasi ini merupakan hal yang baru untuknya. Rencananya dengan The Bruery ini sudah dibicarakan sejak tahun 2017. Membuat bir yang menarik perhatian banyak orang dan sesuatu yang belum pernah dilakukan oleh The Bruery adalah prioritas utama bagi Brooke.

Favoritnya adalah Sour dan Belgian Beers. Ia memulainya dengan 150 rasa, dan dengan salah satu minuman favoritnya, Earl Grey Tea With Almond Milk. Akhirnya, mereka mendapatkan minuman terbaru, yaitu Girl Grey.

Brooke dan The Bruery akan merilis bir lagi pada bulan Maret menadatang, yaitu Naga Kyuri. Naga Kyuri digambarkan sebagai minuman yang menyegarkan, dan penuh sensasi buah.

Penasaran seperti apa rasa dari bir kolaborasi Brooke dan The Bruery? Share postingan ini ke teman-teman pecinta bir kamu ya!

 

WFG

Via: EATER LOS ANGELES

Share this :