Lengkapi Menu Cemilanmu Dengan Resep Dynamite Sushi And Beer Dip
By • Monday, 14 October 2019
Tags : / / /

Bagi beberapa orang, bersantai sembari ditemani dengan bir favorit serta cemilan siap saji seperti keripik atau yang lainnya sudah menjadi hal yang menyenangkan. Namun, akan lebih menyenangkan lagi jika cemilan-cemilan ringan itu disajikan bersama dengan saus atau topping lezat lainnya. Jika kamu ingin menambah pengalaman baru dalam menikmati cemilan, kamu bisa mencoba resep Dynamite Sushi and Beer Dip yang satu ini, yang akan menambah sensasi sendiri.

Bahan-bahan:

  • 8 ons cream cheese (dilunakkan)
  • ¼ cup mayones
  • 3 sdm Saus Sriracha
  • ¼ cup Pale Ale favorit kamu
  • 2 sdm daun bawang
  • ½ sdt garam
  • ½ pon kerang scallop (dicacah)
  • ½ pon udang
  • ½ sdt bumbu cabai
  • 4 crab sticks (dicincang)
  • 4 lembar cemilan roasted seaweed

Cara pembuatan:

  1. Panaskan terlebih dahulu oven ke 350°F
  2. Campurkan cheese cream, mayones, saus, bir, garam, dan daun bawang ke dalam mangkuk. Gunakan hand mixer untuk mengocok hingga halus
  3. Tambahkan kerang, udang, kepiting, dan bumbu cabai. Aduk rata!
  4. Tuangkan ke dalam mangkuk tahan panas
  5. Panggang selama 18-20 menit
  6. Taburi dengan cemilan roasted seaweed yang dihancurkan

Dynamite Sushi and Beer Dip siap dinikmati. Sajikan bersama keripik atau cemilan favorit kamu!

Kalau sudah berhasil, jangan lupa bagikan pengalman kamu di kolom komentar, ya!

WFG

Via: The Beeroness

 

Share this :