Yuk, Rayakan Keseruan Festival Oktoberfest Bersama Pizza e Birra di Oktobeerfeast!
By • Thursday, 20 September 2018

Tiap tahunnya euforia para penikmat bir hampir di seluruh belahan dunia meningkat ketika memasuki pertengahan September hingga Oktober. Hal itu disebabkan apalagi jika bukan karena adanya festival Oktoberfest yang merupakan festival bir dan makanan terbesar yang sudah ada sejak ribuan tahun lalu. Saat itu para keluarga kerajaan Bavarian di Munich, Jerman mengundang ratusan penduduk untuk merayakan hari pernikahannya putra mahkota Kerajaan Bavaria Pangeran Louis dengan Putri Therese von Sachen-Hildburghausen.

But, you don’t need to leave the country to get you celebrate Oktoberfest! Kamu bisa merasakan euforia yang setara dengan negara-negara eropa sana dengan datang ke acara Pizza e Birra Oktobeerfeast yang tahun ini sudah berjalan kali ke empat sejak 2015! Perayaan ini dimulai dengan menu spesial di outlet Pizza e Birra dan Beer Pong Tournament Session XVII serta puncak acara dari Oktobeerfeast ini merupakan satu-satunya festival anak muda di Jakarta yang menggabungkan free-flow beer, musik, makanan, dan aktivitas yang seru.

Jadi, pastikan kamu mengosongkan jadwalmu di tanggal 28 & 29 September 2017 untuk hadir di Piazza, Gandaria City pada pukul 7 malam hingga selesai, ya! Karena dalam acara ini selain kamu bisa dengan bahagia menikmati free-flow beer juga akan dimanja dengan alunan musik dari line up artist sambil mencicipi hidangan khas Oktobeerfeast!

Beberapa line up artis yang bisa kamu tunggu-tunggu di acara ini di antaranya Adhitia Sofyan, .Feast, Icons, Naif, Matter Halo, Oomleo.Berkaraoke di tanggal 28 September, dan lanjut dengan Bam Mastro, Eleventwelfth, Jun-5, Polka Wars, RamenGvrl, The Adams, Videostarr di tanggal 29 September 2018!

Tunggu apalagi? Buruan pesan tiketnya! Harga tiket untuk festival ini terbagi menjadi dua yaitu Pre-sale seharga 120K starts 1 September, dan harga tiket normal dan daily pass 170k ! Kamu bisa membeli tiket di seluruh outlet Pizza e Birra, atau mengunjungi link ini.

Nah, biar nggak ketinggalan info lainnya follow aku mereka di Facebook, Twitter dan Instagram. Dan jangan lupa untuk ajak teman-teman mu yang lain ramai-ramai merayakan Oktoberfest di Jakarta!

Cheers!

SC

Share this :