Cokelat Panas Stout untuk Menemani Soremu
By • Friday, 23 December 2016

Cuaca yang tak menentu akhir-akhir ini memang membuat mood dan badan jadi nggak enak. Ketika pagi mataharinya terik, tapi sorenya hujan deras. Sudah bete, kedinginan lagi.

Minum bir memang bisa menghangatkan badan dan menghilangkan rasa betemu, tapi kami punya alternatif lain untuk menikmati minuman alkohol ini: cokelat panas stout.
Yes, coklat dan stout memang nggak pernah salah – even bagi kamu yang mungkin nggak suka bir hitam, mungkin saja jadi suka setelah mencoba minuman ini.

Waktu membuatnya juga sebentar, cuma sekitar 10 menit. So let’s get started!

Bahan-bahan (untuk 2 porsi)

Cokelat panas stout:

  • 1 cangkir krim kental
  • ½ cangkir susu murni
  • 2 sdm gula
  • ½ cangkir chocolate chips
  • 1 cangkir chocolate stout

Whipped cream:

  • 1 cangkir krim kental
  • ⅓ cangkir gula bubuk
  • 2 sdm chocolate stout

Cara pembuatan:

  1. Dalam panci yang dipanaskan dengan api medium ke tinggi, tambahkan krim, susu, gula, dan chocolate chips. Aduk selama sekitar 5 menit atau hingga coklat meleleh.
  2. Angkat dari kompor, kemudian masukkan stout dan aduk.
  3. Taruh kembali ke atas kompor untuk dipanaskan dan aduk hingga mencapai suhu yang diinginkan, umumnya sekitar 140-150o F (panaskan hingga 170o F atau lebih selama 10 menit jika ingin menghilangkan kandungan alkoholnya.)
  4. Untuk membuat whipped cream, masukkan semua bahan whipped cream kedalam mixer dan mix sekitar 3 menit dengan kecepatan tinggi, sampai terbentuk adonan lembut.
  5. Sajikan cokelat panas dan taruh whipped cream diatasnya.

Selamat mencoba!

 

AM
Via Community Table

Share this :