Seorang Pria Memadamkan Api dengan Bir
By • Monday, 22 February 2016
Tags :

Apabila digunakan dengan tepat dan tidak berlebihan, bir bisa memberikan lebih banyak manfaat ketimbang mudaratnya. Salah satu yang tidak terduga adalah memadamkan kebakaran. Berbeda dengan whisky yang justru memicu nyala api, bir dengan kandungan 90% air terbukti dapat dijuluki si Jago Merah. Kedengaran konyol kah? Ceritanya terjadi beberapa minggu lalu di luar arena pertandingan NFL, Buffalo Bills melawan New York Jets.

Seorang penggemar berat klub football Buffalo Bills melempar tubuhnya di atas meja yang terbakar. Seusai pertandingan, tiba-tiba terjadi sedikit kerusuhan yang mendorong inisiatif pria ini untuk beraksi. Pria yang tidak begitu sober ini berani menghentikan api diatas meja dengan melempar tubuhnya sendiri. Bukannya padam, si api malah menjalar pada tubuh pria tersebut. Inisiatifnya memang baik tapi sayang sekali pria ini melakukan tindakan pemadaman dengan kurang tepat. Meski begitu kegagalannya cukup menarik banyak perhatian.

Seharusnya pria tersebut langsung sigap  menjatuhkan dirinya diatas tanah untuk memadamkan api. Tapi karena keburu panik, ia malah lari ke arah kerumunan orang banyak. Dalam hitungan detik, seorang pria dengan sekaleng bir ditangannya langsung menyiram punggung pria itu. Buzz! Api padam dan bir pun dinobatkan menjadi pahlawan.

Lihat cuplikan videonya di bawah ini!

Via: Firstwefeast

MM

Share this :