Print Me A Pint: Cara Baru untuk Membuat Bir
By • Thursday, 13 July 2017

Who doesn’t love cutting-edge tech? Apalagi kalau dikombinasikan dengan bir, seperti yang dilakukan oleh peneliti dari University of Washington.

Mereka menemukan cara baru yang lebih murah dan efisien untuk memfermentasikan ragi menggunakan 3D printer, yang disebut dengan ‘Print Me A Pint’.

Bioreaktor cetak 3D ini bisa dibuat hanya dalam waktu 5 menit dan mampu melanjutkan fermentasinya selama berbulan-bulan dalam satu kali pakai. Hal ini membuka kesempatan baru untuk membrew bir dan kedepannya, juga berpotensi untuk mengembangkan obat baru.

“Kami telah mengembangkan material dan proses ke cetak 3D untuk hidrogel yang didalamnya terdapat sel-sel ragi,” jelas Dr. Alshakim Nelson, kepala peneliti proyek ini kepada Digital Trends. “Hidrogel adalah material yang terdiri dari volume air yang signifikan, seperti Jell-O. Hidrogel kami memiliki berat 70 persen air dan sel ragi terlihat cukup nyaman berada di dalamnya,” tambahnya. Ragi yang berada di dalam struktur cetak 3D ini secara aktif akan mengubah glukosa menjadi etanol sekaligus selama berbulan-bulan dalam sekali proses.

‘Kubus’ ini dicetak dengan lapisan tipis, sebelum hidrogel disinari dengan sinar ultraviolet sehingga bentuknya tidak berubah. Setiap kubus berukuran sekitar 1cm kubik di setiap dimensinya. Setelah dicetak, mereka ditempatkan dalam larutan glukosa untuk difermentasi dan mengubah hasilnya menjadi alkohol.

Saat ini, kubus cetak 3D masih terus berfermentasi selama empat bulan ke depan – tanpa ada tanda bahwa ia akan berhenti berproses dalam waktu dekat.

“Kami percaya bahwa struktur cetak 3D kami dapat membantu meningkatkan efisiensi proses fermentasi – misalnya menjaga sel-sel ragi yang terperangkap di dalam hidrogel dapat mempermudah pengangkatannya pada akhir proses fermentasi,” jelasnya.

Jika terus dilanjutkan ke tingkat industri, maka proses ini bisa digunakan untuk mengganti proses batch yang terdapat pada proses fermentasi saat ini. Kata Dr. Nelson, ia dan timnya yakin ini bisa menjadi teknologi yang nyata. Saat ini mereka tengah berbicara dengan mitra potensial untuk membantu membawa Print Me A Pint ke tingkat berikutnya.

 

AM
Via Digital Trends

Share this :