Wenten, Si Penemu Membran Filtrasi Bir Asal Indonesia Yang Mendunia
By • Wednesday, 28 February 2018

I Gede Wenten adalah seorang pria asal Bali, Indonesia, yang kini dikenal hampir di seluruh dunia dan juga kalangan industri bir. Pada tahun 1982, Wenten melanjutkan pendidikannya di Institut Teknologi Bandung dan kemudian melanjutkan studinya di Denmark Technology University. Setelah meraih gelar master bioteknologi pada tahun 1990, sekaligus program doktor teknik kimia pada tahun 1995, ia berhasil menemukan sebuah cara baru filtrasi bir dengan menggunakan selaput membran.

Dengan membran ciptaannya itu, mutu protein bir akan terjaga serta limbah produksi yang dihasilkan dari pabrik bir tidak akan mencemari lingkungan. Menurut media Eropa, penemuan ini merupakan revolusi terbesar bagi industri bir dalam 50 tahun terakhir. Berkat penemuannya ini, Wenten pun dianugerahi Suttle Award dari Fitraion Society, Inggris.

Membran ciptaan Wenten ini juga bisa dimanfaatkan untuk hal lainnya, seperti memproduksi air di industri minyak dan gas, cuci darah di dunia kedokteran, dan masih banyak lagi. Bahkan, penemuannya ini juga bisa dimanfaatkan untuk kehidupan sehari-hari, seperti menciptakan pompa kompak yang bisa menyaring air kotor menjadi bersih.

Luar biasa sekali ya? Tentunya hal ini menjadi suatu kebanggan tersendiri, terutama bagi para pecinta bir di Indonesia!

Share postingan ini ke teman-teman pecinta bir kamu ya!

 

WFG

Via: TEMPO.CO

Share this :