Sempurnakan Waktu Bersantaimu Dengan Resep Cheddar Beer Bread Muffin
By • Tuesday, 5 November 2019
Tags : / / / /

Membuat sendiri makanan atau cemilan memang menyenangkan. Namun, sebagian orang memilih untuk membeli makanan atau cemilan yang siap dimakan karena alasan tidak memiliki waktu yang banyak.

Namun, untuk membuat resep cemilan lezat Cheddar Beer Bread Muffin yang satu ini, kamu tidak perlu meluangkan waktu yang banyak. Hanya memakan waktu sekitar 5 menit saja, kamu sudah bisa mendapatkan setidaknya 20 potong muffin yang lezat untuk menemani waktu santaimu. Sajikan juga dengan bir favorit kamu, agar harimu semakin menyenangkan!

Bahan-bahan:

  • 1 ½ cup tepung
  • 1 sdm gula
  • 2 sdt baking powder
  • ½ sdt garam
  • ¾ cup keju cheddar parut
  • 2 sdm green onion cincang
  • ¼ cup + 2 sdm mentega cair
  • ¾ cup bir

Cara pembuatan:

  1. Panaskan terlebih dahulu oven ke 350°F
  2. Semprotkan cooking spray ke cetakan muffin
  3. Campurkan tepung, gula, baking powder, garam, keju, green onion ke dalam mangkuk. Aduk hingga tercampur rata!
  4. Tambahkan ¼ mentega cair dan bir. Aduk rata!
  5. Tuangkan adonan ke dalam cetakkan muffin hingga terisi sekitar ½ bagian di masing-masing cetakan.
  6. Tuangkan 2 sdm mentega cair ke atas setiap adonan
  7. Tambahkan lagi keju di atasnya untuk topping (sesuai selera)
  8. Panggang selama 18-20 menit atau hingga adonan mulai mengembang
  9. Sajikan!

Manisnya resep Cheddar Beer Bread Muffins siap menemani waktu santai kamu!

Kalau sudah berhasil, jangan lupa bagikan kelezatannya di kolom komentar, ya!

WFG

Via: The Beeroness

 

Share this :