5 Trivia Bir Paling Kece!
By • Monday, 9 November 2015
Tags : / /

Bukan hal yang baru lagi ketika dikatakan bahwa orang-orang telah mengonsumsi bir ribuan tahun sebelum masa ini. Sama seperti aspek manapun dalam kehidupan, bir juga mempunyai segala macam trivia yang menarik untuk diikuti. Trivia itu beragam bentuknya ada yang lucu, membuat dahi berkerut, bersifat sejarah sampai memberikan penjelasan cukup general mengenai sari pati minuman surga ini.

Mengamini setiap ucapan para penikmat bir dan berdasarkan kecintaan terhadap minuman ini, maka inilah dia trivia-trivia bir paling kece yang bisa kamu bagikan untuk teman sesama penikmat bir maupun yang bukan.

#1 Bir dan Olahraga

Di Afrika Selatan, menonton acara olahraga nggak bakalan sama tanpa bir. Tahun 2015, Carling Black Label Cup memecahkan rekor untuk penonton terbanyak ketika 94,807 fans berada di dalam stadium demi menyaksikan pertandingan rugby sengit antara Orlando Pirates dan Kaizer Chiefs di Johannesburg. Ini berarti ada sekitar 94,807 botol dan kaleng bir yang terjual hanya dalam semalam! Wuih!

#2 Hadiah Bir untuk Pemenang Nobel Prize

Niels Bohr adalah salah satu ilmuan paling hebat yang pernah hidup. Ia memenangkan Nobel Prize pada tahun 1922 dan hadiah untuk pencapaiannya itu bukan lain merupakan sebuah rumah yang berdiri bersebelahan dengan Carlsberg Brewery di Copenhagen, Denmark. Rumahnya ini memiliki saluran yang terhubung langsung dengan pabrik Carlsberg yang berarti Niels Bohr bisa mendapatkan bir gratis di rumahnya kapan saja yang dia mau. Enak bana, Mz!

#3 Oktoberfest, Festival Bir Paling Besar

Diadakan setiap tahun di Munich, Jerman, festival ini merupakan perayaan yang ditunggu-tunggu setiap insan penikmat bir. Untuk mereka yang memiliki keberuntungan lebih, bisa mencicipi bir yang hanya dibuat khusus untuk Oktoberfest. Setiap tahunnya ada sekitar 6 juta orang yang menghadiri Oktoberfest ini.

#4 Banjir Bir London

Peristiwa tersebut terjadi pada tanggal 17 Oktober 1814 di paroki St. Giles, London. Tangki penyimpanan  besar yang berisi lebih dari 135.000 gallon (610.000 L) bir milik Meux dan perusahaan Berweryon Tottenham Court Road pecah. Hal ini menyebabkan tong lain di gedung yang sama turut ambyar akibat efek domino. Akibatnya, lebih dari 323.000 galon (1.470.000 L) bir meledak dan menyembur ke jalanan.

Banjir bir ini menghancurkan dua rumah, menghancurkan hancur dinding Tavistock Arms Pub, dan menjebak karyawan remaja bernama Eleanor Cooper di bawah reruntuhan. Dalam beberapa menit penghuni George Street dan New Street penuh dibanjiri dengan bir.

#5 Cenosillicaphobia

Karena Cenosillicaphobia mengandung kata phobia maka istilah itu berkaitan dengan ketakutan dan bukan sembarang ketakutan. Cenosillicaphobia ini merupakan ketakutakan akan gelas bir yang kosong. Solusi yang mampu menekan ketakutan tersebut datang dari bartender yang dengan senang hati menuangkan konten bir ke dalam gelas yang kosong. Fobia ini sangat umum ditemukan pada penikmat bir. Apa kamu salah satunya?

LR

Image : youtube

Share this :