5 ‘Tap Handle’ Bir Terunik di Dunia
By • Saturday, 5 March 2016
Tags : /

Bicara masalah bir bukan hanya bicara perihal rasa. Ada banyak faktor yang membuat segelas bir nikmat. Termasuk diantaranya adalah faktor aroma, penampilan, sampai aftertaste yang tertinggal setelah meneguknya. Tapi apakah hanya faktor-faktor tersebut sajalah yang bisa menentukan keunikan dari sebuah bir?

Nggak juga.

Mari lihat beer tap handle. Piranti menuang bir ini ternyata bisa juga menambah nilai plus dari minuman kegemaran semenjak 4000 tahun silam tersebut. Sebuah tap handle ternyata bisa menjadi bukti akan keseriusan para pembuat bir untuk memberikan sesuatu yang lebih daripada kualitas rasa. Keseriusan dan kecintaan yang kental dapat kamu lihat dari beberapa desain beer tap handle di bawah ini.

Pedang Samurai Katana dari Sapporo

beerhandle

Sapporo meminta saran dari seorang pengrajin pedang Jepang untuk membuat tap hadle yang menyerupai pedang samurai katana. Hasilnya? Lebih daripada menakjubkan. Pegangan yang terbuat dari kulit dan bilah pedang yang memiliki tulisan Jepang benar-benar menonjolkan karakteristik dari Negeri Bunga Sakura tersebut.

Steampunk dari Dogfish Head

beerhandle2

Jika ada satu kata yang bisa menggambarkan Dogfish Head, maka kata tersebut adalah kreatif. Tambahan keterangan ‘inovatif’ bisa jadi menyusul setelah kata pertama. Dua kata tersebut dalam dunia bir merupakan jimat yang sangat kuat menarik rasa ingin tahu penikmat bir. Dalam hubungannya dengan pembahasan kali ini, pada tahun 2010, Dogfish Head meluncurkan tap handle edisi terbatas dengan tema steampunk. Wiw, artsy!

Tangan Robot dari Dirty Robot Brew Works

beerhandle3

Berlokasi di kota San Francisco, Amerika Serikat, pembuat bir yang satu ini menyebut diri mereka sebagai sebuah nanobrewery robot. Otak kreatif dibalik Dirty Robot Brew Works memaksimalkan unsur robotik dalam mahakarya pembuatan bir mereka. Lebih jauh lagi, kecintaan duo tersebut terhadap robot dan bir terpampang secara nyata dalam bentukkan tap handle berwujud tangan robot. Seperti ekspektasi dari namanya, Dirty Robot Hand tap handle ini mengambil bentuk panjang dengan kuku seperti cakar yang menyeruak dari lengan robot.

3 Domba dari 3 Sheeps Brewing

beerhandle4

Menurut website pembuat bir asal Wisconsin ini, julukan 3 Sheep atau 3 Domba merupakan adaptasi dari ungkapan lama yakni, “Three sheets to the wind.” Ungkapan tersebut biasa diucapkan oleh pelaut zaman dulu untuk mendeskripsikan kondisi kebanyakan minum bir. Tap hadle bir 3 Domba ini terlihat sangat cantik dengan detailnya. Ini baru kombinasi kecintaan dan humor yang serius dalam seni meramu bir!

Pink Elephants Come Home dari Pabst Blue Ribbon

beerhandle5

Meskipun mereka bukan pembuat bir dengan kualitas terbaik di dunia, Pabst Blue Ribbon telah berhasil membuat tap handle menarik. Pink Elephants Come Home tap handle misalnya. Tap handle bir ini terinspirasi dari sebuah karya seni pemenang kontes di website pbart.com. Piranti unik tersebut berwujud tiga gajah berwarna merah muda yang tengah bermain dan minum dari kaleng PBR.

LR

Via : Berghoff Beer

Share this :