Minum Bir Bisa Membuatmu Lebih Pintar, Jika Kamu Meminum Sebanyak 2,000 Liter per Hari
By • Wednesday, 8 March 2017

Bir, atau salah satu bahan pembuatnya, bisa meningkatkan fungsi otak alias membuatmu lebih pintar, begitu tulis hasil sebuah penelitian. Namun minum segelas pint bir tidak memiliki peluang meningkatkan intelektualitas seseorang, sebab seseorang diharuskan mengonsumsi setidaknya sama dengan 3,520 gelas pint (2,000 liter) sehari demi mendapatkan peluang meningkatkan kemampuan kognitif mereka.

Para peneliti mendemonstrasikan bahwa xanthohumol, sebuah tipe flavonoid yang ditemukan di hops dan bir, meningkatkan fungsi kognitif pada tikus laboratorium muda.

Flavonoid merupakan komponen yang ditemukan dalam tanaman dan umumnya memberikan menghasilkan warna pada tanaman. Para peneliti telah melakukan penelitian terhadap komponen ini di buah blueberry, coklat, dan anggur merah untuk membongkar potensi keuntungan apa yang dapat digunakan dalam melawan kanker dan penyakit jantung misalnya.

Para ilmuan berharap xanthohumol dapat digunakan untuk merawat sindrom metabolism, sebuah kondisi yang berhubungan dengan obesitas dan tekanan darah tinggi, juga kemunduran memori yang disebabkan oleh umur. Mikronutrien ini bisa ditemukan dalam hops, bahan utama pembuat bir.

Mereka mempelajari bahwa xanthohumol dalam dosis yang tinggi, lebih daripada yang biasa dicerna sebagai bagian dari konsumsi makan normal, dan menemukan komponen tersebut meningkatkan kemampuan tikus muda untuk beradaptasi dengan kondisi di sekitarnya.

Fleksibilitas kognitif dari tikus-tikus laboratorium dites dengan labirin yang didesain khusus dan tikus-tikus laboratorium yang lebih muda menunjukkan tanda-tanda peningkatan intelektual.

Level xanthohumol yang digunakan dalam penelitian ini hanya memungkinkan digunakan dalam bentuk suplemen, jadi jika seorang manusia ingin mendapatkan peluang adanya perubahan kognitif yang positif, ia diharuskan meminum 2,000 liter bir setiap hari untuk mencapai level xanthohumol yang digunakan dalam penelitian ini.

Tentunya hal ini harus diteliti lebih lanjut lagi. Jadi jangan buru-buru menegak bir sampai 2,000 liter sehari ya! Tetap #TahuBatasnya.

 

LR

Via : Daily Mail

Share this :