Stout Terlangka Akan Dijual di Inggris
By • Monday, 21 November 2016

Sebuah perusahaan pembuat bir asal Amerika membawa Bourbon County Stout, salah satu bir terlangka, ke negara Inggris untuk dijual.

Dikenal secara luas sebagai salah satu craft ale paling langka serta paling mewah, stout ini telah memenangkan banyak penghargaan termasuk penghargaan dari World Beer Cup.

Bir ini sangat dicari-cari oleh banyak pecinta bir sampai mereka rela jika akhirnya harus membeli botol kosong tanpa bisa menyesap rasanya yang legendaris tersebut.

AUSTIN, TX - NOVEMBER 29: Nationwide on Black Friday, Chicago's Goose Island Beer Company released limited quantities of their award- winning Bourbon County Brand barrel-aged beers - Bourbon County Brand Stout, Bourbon County Brand Coffee Stout, Bourbon County Brand Barleywine and Backyard Rye Bourbon County Brand Stout. At Whole Foods on November 29, 2013 in Austin, Texas. (Photo by Rick Kern/Getty Images for Goose Island)

Bagi kamu yang tertarik untuk mencoba bir sangat langka ini, kamu harus menandai tangal 25 November pada kalendermu sebab pada hari tersebutlah bir dalam kemasan botol ini akan dikeluarkan khusus di Inggris. Dikabarkan hanya Clapton Craft NW5, di Kentish Town, yang akan menjual bir ini satu-satunya, dengan perkiraan antrian muncul pada pagi hari tepat waktu perilisan bir tersebut.

Bir ini muncul dengan konten alkohol sebesar 11 sampai 15 % ABV, dibuat serta disimpan dalam barel bourbon Kentucky.

10294448_269296586583734_328492469676511804_n

RRP dibandrol seharga £20 atau seharga 330 ribu rupiah dan menurut Goose Island, bir ini akan menghadirkan rasa toffee, molasses serta tembakau segar, karakteristik khas bir yang disimpan dalam barel.

Sementara bir ini memang mahal jika dibanding dengan sekaleng bir Bintang atau Heineken yang biasa kamu minum di bar, Bourbon County Stout bukanlah bir termahal di dunia. Bir termahal yang diproduksi secara besar adalah  Sapporo’s Space Barley, sebuah bir pertama yang dibuat pada nol gravitasi (luar angkasa). Bir tersebut sangat langka dan banyak dicari setelah kemasan six packnya dijual dengan harga  $110 atau setara dengan 1,5 juta rupiah.

LR

Via : Metro

Share this :