“Tidak Ada Bir Untuk Mereka Yang Rasis!”
By • Wednesday, 18 March 2015
Tags : / /

Bir ternyata dapat menjadi salah satu alat propaganda yang ampuh untuk melawan isu rasialisme. Di Jerman, klub sepak bola Borussia Dortmund yang identik dengan jersey berwarna hitam kuning mirip seperti lebah ini, baru-baru saja melakukan kampanye melawan rasialisme dengan ‘Gerakan Satu Juta Tatakan Bir’ atau beermats yang dibagikan ke berbagai bar di penjuru kota Dortmund. Dortmund sendiri dikenal sebagai salah satu kota yang merupakan basis dari gerakan politik sayap kanan di Jerman atau yang akrab dikenal sebagai gerakan Neo Nazi.

Gerakan satu juta tatakan bir ini dimulai oleh klub sepak bola tersebut sebagai bagian dari upaya tegas untuk meredam aksi-aksi kekerasan dan pelecehan rasial yang dilakukan oleh simpatisan dari gerakan politik sayap kanan di Jerman. Borussia Dortmund pun dikabarkan telah menjatuhkan sanksi berupa larangan ke stadion selama empat tahun kepada supporternya yang terbukti melakukan salut Nazi.

Tatakan bir berwarna kuning tersebut, selain terdapat logo klub sepak bola “BVB 09”, juga mencantumkan slogan ‘Kein Bier fur Rassisten!‘ (Tidak Ada Bir Untuk Mereka Yang Rasis!), yang ditujukan sebagai bentuk perlawanan terhadap kekerasan rasialisme.

bvb_1
Photos courtesy of bundesligafanatic.com

Unit fans dari BVB pun juga sudah memulai kampanye ‘Kein Bier fur Rassisten’ ini sejak Selasa minggu lalu (11 Maret 2015), dengan menorehkan pernyataan di situs resmi mereka yang bertuliskan “Borussia, beer — and Nazis? It does not fit!”

“Borussia Dortmund, fan club, dan semua penggemar BVB bertanggung jawab untuk mengambil sikap yang tegas melawan slogan-slogan yang xenofobik dan tidak berperikemanusiaan, daripada tidak mendengarkan mereka,” ujar Presiden BVB, Reinhard Rauball, seperti yang dikutip dari www.espnfc.com. “Untuk BVB yang toleran dan penuh warna, lawan rasisme dan xenofobia,” tegasnya.

Sebuah contoh gerakan yang patut kita tiru dari negara yang juga penghasil bir terbesar di dunia. Peminum bir yang cerdas adalah peminum yang menolak segala bentuk rasisme. Say no to racism!

Share this :